Hyundai Motor Indonesia kembali meramaikan pasar otomotif Tanah Air dengan meluncurkan Hyundai New CRETA N Line. Kehadiran varian sporty ini merupakan wujud komitmen Hyundai untuk memberikan pilihan kendaraan yang lebih dinamis bagi konsumen Indonesia, melanjutkan kesuksesan peluncuran all-new KONA Electric N Line sebelumnya.

Spesifikasi Hyundai New CRETA N Line
New CRETA N Line hadir dalam dua varian, yaitu varian Standar dan varian Turbo, dengan perbedaan utama pada performa mesin. Perbedaan ini memberikan opsi bagi konsumen yang menginginkan efisiensi bahan bakar atau performa lebih bertenaga. Berikut rincian spesifikasinya:
Mesin
Untuk versi N Line Standar yakni bermesin bensin 1.497 cc, 4 silinder, dan DOHC. Ini menghasilkan tenaga 113 hp dan torsi puncak 144 Nm. Selain itu, mesin ini cocok untuk penggunaan sehari-hari di perkotaan dengan konsumsi bahan bakar yang lebih efisien.
Kemudian, mesin bensin varian Turbo berkapasitas 1.497 cc dengan turbocharger. Mesin ini menghasilkan tenaga 158 hp dan torsi puncak 253 Nm. Teknologi turbocharger memberikan peningkatan signifikan dalam performa, akselerasi lebih responsif, dan torsi yang lebih besar, ideal untuk perjalanan jauh dan medan yang menantang.
Performa
Varian Turbo menawarkan akselerasi responsif dan tenaga yang lebih besar, ideal untuk berbagai kondisi jalan, termasuk medan yang menantang. Meskipun bertenaga, mesin ini tetap efisien dalam penggunaan bahan bakar berkat teknologi terkini yang diimplementasikan Hyundai.
Eksterior
Hyundai New CRETA N Line tampil lebih agresif dan sporty dengan desain bumper bawah Satin Black Paint Radiator Grille, velg R18 Diamond Cut Alloys berlogo N dengan aksen warna merah dan abu-abu pada bumper, memberikan tampilan yang lebih dinamis dan modern. Detail-detail ini membedakannya dari varian CRETA standar.
Interior
Kabin yang luas dilengkapi fitur-fitur canggih, seperti Ventilated Seat di baris depan yang memberikan kenyamanan ekstra di cuaca panas, Panoramic Sunroof yang memberikan kesan lapang dan mewah. Lalu, Wireless Phone Charger untuk pengisian daya perangkat seluler tanpa kabel, dan Air Purifier untuk menjaga kualitas udara di dalam kabin. Kursi belakang dengan rasio pembagian 60:40 memaksimalkan fleksibilitas dan kenyamanan. Mobil Hyundai ini berkapasitas lima penumpang.
Dashboard
Desain sporty dengan aksen warna merah khas Hyundai N Brand yang memberikan sentuhan sporty di dalam kabin, tombol kemudi 3-Spoke yang ergonomis, Knob Gear yang didesain modern, dan jok kulit berlogo N dengan pengaturan 8 arah untuk kenyamanan pengemudi. Fitur Ambient Mood Lamp merah dan Electric Power Tailgate menambah kesan futuristik dan kemudahan penggunaan.
Fitur Hiburan
Sistem audio BOSEĀ® Premium 8-speaker menghasilkan kualitas suara yang jernih dan imersif. Kemudian, Full TFT LCD Meter Cluster 10,25 inci memberikan informasi kendaraan yang lengkap dan mudah dibaca. Bahkan, terdapat tombol fisik untuk akses mudah ke fitur dasar seperti pengaturan AC dan pendingin kursi.
Fitur Konektivitas
Hyundai Blue Link dengan berbagai fungsi inovatif, seperti SOS Emergency Assistance untuk bantuan darurat, Remote Start & Climate Control untuk menghidupkan mesin dan mengatur suhu kabin dari jarak jauh, dan Vehicle Tracking untuk memantau lokasi kendaraan.
Fitur Keamanan
Fitur keamanan aktif dan pasif Hyundai New CRETA N Line juga lengkap. Termasuk Surround View Monitor (SVM) untuk visibilitas 360 derajat, Blind-spot View Monitor (BVM) untuk memantau titik buta, Electronic Stability Control (ESC) untuk menjaga kestabilan kendaraan, Anti-lock Braking System (ABS) untuk mencegah roda terkunci saat pengereman mendadak, Emergency Stop Signal (ESS) untuk memberi peringatan kepada kendaraan di belakang saat pengereman mendadak, Hill-start Assist Control (HAC) untuk mencegah kendaraan mundur saat menanjak, dan Vehicle Stability Management (VSM) untuk menjaga kestabilan kendaraan dalam berbagai kondisi.
Bersumber dari video review Youtube Kacamata Andi Pras mengungkapkan saat pengguna harus parkir paralel di sebuah jalan menanjak yang cukup ramai, fitur Hill-start Assist Control sangat penting. Dengan bantuan HAC, pengguna dapat melakukan manuver parkir dengan tenang dan percaya diri. Setelah melepas pedal rem, mobil tetap tertahan beberapa detik, memberikan waktu yang cukup untuk mengatur posisi dan menginjak pedal gas dengan presisi. Fitur ini sangat membantu, terutama bagi pengemudi yang kurang berpengalaman dalam parkir di tanjakan.
Harga dan Pilihan Warna
New CRETA N Line tersedia dalam lima pilihan warna, yakni Shadow Gray Two-tone, Creamy White Pearl Two-tone, Silver Matte, Black Matte, dan Dragon Red Pearl Two-tone. Berikut daftar harganya:
- New CRETA N Line Turbo: Rp 507.280.000
- New CRETA N Line Standar: Rp 460.500.000
Hyundai New CRETA N Line menawarkan perpaduan ideal antara desain sporty, performa bertenaga, dan teknologi inovatif. Dengan dua pilihan varian, konsumen dapat memilih sesuai kebutuhan dan preferensi. /tari